Kans Sanchez Tampil Kontra Chelsea Sangat Tipis

Kans Sanchez Tampil Kontra Chelsea Sangat Tipis

Ole Gunnar Solskjaer yang saat ini menjabat sebagai manajer Manchester United membocorkan kondisi terkini salah satu pilar timnya yakni penyerang Alexis Sanchez jelang pertandingan pertama timnya di ajang Premier League musim 2019-2020 ini.

United memang akan langsung menjalani laga sulit di pekan pertama Liga Inggris dengan menjamu Chelsea di Old Trafford Minggu malam WIB.

Melihat skuat yang dimiliki oleh kedua tim, pertandingan ini diprediksikan akan berjalan ketat. Akan tetapi, persiapan Setan Merah sedikit terganggu oleh kondisi cedera beberapa penggawa mereka. Salah satu pemain yang diperkirakan tidak akan mampu ambil bagian di pertandingan nanti adalah penyerang asal Cile, Sanchez. Mantan penyerang Arsenal itu saat ini memang tengah menjalani proses pemulihan cedera yang ia dapatkan kala membela timnya di ajang Copa Amerika beberapa waktu yang lalu.

Kabar akan absennya Sanchez di laga perdana timnya langsung disampaikan oleh Solskjaer. Pelatih yang merupakan mantan penyerang The Red Devils itu menilai bahwa saat ini Sanchez masih membutuhkan waktu untuk bisa benar-benar memulihkan kondisi fisiknya sebelum bisa kembali tampil di lapangan.

“Alexis telah berlatih kembali dengan baik saat ini, namun kondisi fisiknya tertinggal selama empat atau bahkan lima pekan dari pemain lainnya. Ia belum sempat bermain selain dalam ujicoba tertutup yang kami lakukan disini,” ungkap Solskjaer.

“Apakah dirinya akan siap bermain di laga pertama kami menghadapi Chelsea di ajang Premier League? Saya kira hal tersebut akan sangat kecil saat ini. Kami saat ini butuh waktu untuk melihat bagaimana kondisi fisiknya saat ini sebelum membuat keputusan untuk memberikan dirinya waktu bermain,” tutup manajer yang dipercaya untuk menggantikan posisi dari Jose Mourinho di bulan Desember tahun 2018 lalu.

Musim ini Sanchez memang kemungkinan akan menjadi salah satu penyerang yang akan diandalkan oleh Solskjaer untuk mengisi lini depan timnya. Hal itu tak lepas dari kepergian Romelu Lukaku ke Inter Milan di bursa transfer musim panas ini. Meski melepas Lukaku musim ini, namun pihak manajemen United tidak merekrut penyerang baru sehingga saat ini mereka hanya menyisakan Marcus Rashford, Anthony Martial, serta Sanchez untuk mengisi lini serang mereka.